Pages

Tips Menata Dapur Rumah Agar Terlihat Luas

Sabtu, 23 Agustus 2014



Tips Menata Dapur Rumah Agar Terlihat Luas

Memiliki dapur yang indah merupakan keinginan setiap orang. Meski fungsi dasar dapur adalah untuk memasak namun tidak dapat kita pungkiri bahwa dapur yang indah jauh lebih menarik dan membuat kita semakin bersemangat untuk beraktifitas di dalam dapur. Desain interior dapur menjadi satu tolak ukur untuk menambah kecantikan dapur miliki kita. Karena desain yang bagus akan membuat dapur rumah tidak hanya menarik namun juga membuar dapur terlihat lebih luas. Namun bagaimanakah trik agar dapur terlihat lebih luas? Berikut ini kami akan membahas tips menata dapur rumah agar terlihat luas

1. Tentukan Warna
Warna memiliki pengaruh yang besar terhadap suatu ruangan termasuk dapur. Jika pemilihan warna baik dan tepat, ruangan pada dapur kita tidak hanya terlihat menarik tapi juga terlihat luas. Strategi agar warna terlihat luas adalah memberikan warna-warna yang cerah dan dapat memantulkan cahaya. Dengan demikian ruangan pada dapur anda akan terlihat lebih luas dan lebih menarik.

2. Dapur Terbuka
Buatlah dapur anda menjadi dapur terbuka. Keunggulan dapur terbuka adalah dapur ini tidak memberi ruangan khusus yang tertutup untuk dapur. Biasanya dapur menyatu dengan ruang makan atau ruang lainnya. Dengan demikian dapur anda akan terlihat luas, selain itu dapur terbuka membuat dapur lebih aman.

3. Mengatur Ventilasi Ruangan
Pemasangan ventilasi ruangan pada dapur merupakan unsur yang sangat penting. Buatlah beberapa jendela yang berukuran besar pada dapur anda. Dengan pemasangan kaca pada jendela dapur anda, akan membuat dapur terlihat luas dan sejuk.

4. Mengatur Peralatan Dapur
Pastikan peralatan dapur anda tertata rapi. Jika peralatan dapur anda diletakan secara asal-asalan maka dapur anda akan terlihat berantakan. Kesan berantakan pada dapur anda akan membuat dapur terlihat jelek dan juga sempit.

5. Barang sesuai fungsi
Gunakan barang sesuai fungsinya. Apabila dapur anda sempit, jangan tambahkan barang atau furniture tertentu yang membuat ruangan anda terlihat lebih sesak. Sebaiknya gunakan barang sebagaimana mestinya dan sesuai dengan kebutuhannya.

Demikian tips menata dapur rumah agar terlihat luas. Semoga tips ini mampu memberi manfaat untuk anda dalam membentuk dapur anda yang sempit menjadi luas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar